logo blog
Selamat Datang Di Blognya Mas Onan
Terima kasih atas kunjungan Anda di Blognya Mas Onan,
semoga apa yang saya share di sini bisa bermanfaat dan memberikan motivasi pada kita semua
untuk terus berkarya dan berbuat sesuatu yang bisa berguna untuk orang banyak.
Powered by Blogger.

4 Minuman Favorit ketika Bulan Ramadhan

Mas Onan - Bulan Ramadhan, jika kita berbicara tentang bulan Ramadhan pasti akan bicara juga tentang menu - menu minuman ketika saat berbuka puasa. Menurut saya ada suatu hal yang khusus untuk menghidangkan minuman saat berbuka, tidak seperti bulan - bulan biasa pada bulan Ramadhan minuman yang disajikan sangat istimewa.

Untuk mendapatkan minuman kita dapat membelinya dipinggir - pinggir jalan karena pada bulan Ramadhan kita dapat menjumpai banyak pedagang dadakan untuk menjual makanan atau minuman. Selain membeli kita juga dapat membuat sendiri minuman yang kita inginkan, membuat sendiri rasa yang diberikan oleh minuman tersebut lebih istimewa karena hasil kreasi tangan sendiri.


Dalam artikel ini saya akan memberikan minuman - minuman apa saja yang ada dibulan Ramadhan :

  • Es Teh Manis
Teh Manis memang sudah terkenal dan sangat familiar dilidah orang Indonesia, tapi tidak dapat dipungkiri jika Es Teh Manis menjadi Minuman Favorit ketika buka puasa. Minuman ini bisanya disajikan dalam bentuk Es maupun Hangat, Tapi banyak orang tua yang memilih disajikan dalam bentuk hangat karena beberapa alasan yang belum saya ketahui ^_^
  • Es Buah
Es Buah minuman yang isinya beraneka ragam buah - buahan, kita dapat membelinya ataupun membuat sendiri. Saran saya buatlah sendiri karena jika membeli harganya cukup mahal, kemarin saja saya membeli Es buah mencapai 8000 hehehe. Lebih baik membuat sendiri caranya gampang yang penting ada berbagai macam buah pasti minuman Anda nanti akan menjadi Es buah. 
  • Es Blewah campur Janggelan
Es Blewah campur Janggelan ini sangat segar jika disajikan dengan campuran sirup. Pasti orang yang meminumnya akan merasa lega dan segar didalam tenggoroan. Tapi jika bulan Ramadhan pasti harga buah Blewah menjadi naik saran saya jangan meminum Es Blewah setiap hari karena akan menyebabkan pemborosan yang berlebihan ^_^.
  • Kolak Pisang
Kolak Pisang adalah minuman wajib ketika datangnya waktu berbuka puasa. Penyajian kolak pisang ini bisanya dalam bentuk hangat tapi tidak ada salahnya memberikan Es kedalam campuran, karena rasa segar pasti kita akan dapatkan setelah meminumnya,

Sekian Artikel diatas, semoga dapat membantu Anda dan untuk menambah wawasan jangan lupa baca juga Makanan paling Enak ketika Musim Hujan.
Enter your email address to get update from Mas Onan.
Print PDF
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Terimakasih Telah Berkunjung di Blog ini, saya harap Anda tidak berkomentar yang berbau SARA ataupun SPAM

Copyright © 2013. Mas Onan - All Rights Reserved | Template Created by Kompi Ajaib Proudly powered by Blogger